Mulai Besok, Jalan Lingkar Koto Panjang Pasar Solok Ditutup Total

oleh -3.068 views
Rapat Wali Kota Solok bersama Forkopimda. (Foto: Ist)

Patrolmedia.co.id, Solok – Aktivitas di jalan lingkar Kota Panjang Pasar Solok mulai besok Jum’at (1/5/2020) ditutup total.

Penutupan itu diterapkan karena pemberlakuan
Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) untuk menekan penyebaran Covid 19.

Wali Kota Solok Zul Elfian selaku Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 mengemukakan kekhawatirannya melihat kondisi Pasar Solok dimasa pemberlakuan PSBB.

“Saya prihatin dan sekaligus khawatir melihat kondisi pasar baik itu mulai diberlakukannya PSBB sampai masuk hari ke-9 ini,” kata dia
saat menggelar rapat bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Ruang Sekretariat Bersama Gugus Tugas, Kamis (30/4/2020).

Dalam rapat disepakati penutupan total jalan lingkar Kota Panjang Pasar Solok dan akan direlokasi ke Pasar Rakyat yang baru dekat Terminal Bareh Solok.

“Saya cemas kita seperti dihadapkan dengan bom waktu, karena kita walau masuk zona hijau akan tetapi daerah sekitar kita telah masuk zona merah,” katanya.

Penutupan jalan kawasan pasar itu lantaran di adanya kejadian seorang wanita tiba-tiba pingsan ditengah keramaian pasar yang kini sudah di tangani tim COVID-19.