80 Perusahaan Platinum di Batam Ikuti Kegiatan CRM BPJS Ketenagakerjaan Nagoya

oleh -984 views
Sebanyak 80 Perusahaan Platinum di Batam mengikuti kegiatan Costumer Relationship Management yang digelar BPJS Ketenagakerjaan Batam Nagoya, Rabu 20 Maret 2019. (Foto: Patrolmedia/Erwin)

Patrolmedia.co.id, Batam – BPJS Ketenagakerjaan Batam Nagoya menggelar kegiatan Costumer Relationship Management (CRM) bersama 80 perusahaan kategori platinum atau perusahaan besar yang tertib administrasi terhadap para pekerja mereka.

Kepala Kantor BPJS Ketenagakerjaan Batam Nagoya Surya Rizal mengemukakan, CRM bagian dari upaya BPJS Ketenagakerjaan dalam merawat hubungan kemitraan strategis dengan perusahaan platinum, melalui HRD perusahaan.

CRM dirancang untuk meningkatkan layanan kepada peserta BPJS Ketenagakerjaan dan kepuasan pelanggan.

“Jadi, 80 perusahaan ini adalah perusahaan yang sudah memberikan kontribusi kepesertaan dan iuran nya sebesar 80%. Mereka perusahaan yang tertib administrasi dan berada di wilayah kerja BPJS Ketenagakerjaan Batam Nagoya,” ujar Surya disela acara CRM, di KTM Resort, Rabu (20/3/2019).

Kendati begitu, pihaknya kembali mengingatkan agar perusahaan selalu tertib administrasi dan tepat waktu dalam membayar iuran BPJS Ketenagakerjaan.

“Karena kalau salah satu saja diantara 80 perusahaan ini bermasalah terkait administrasi, maka akan bermasalah pula kepesertaan mereka di BPJS Ketenagakerjaan secara keseluruhan,” kata Surya.

Lihat juga: 

Pelaku UMKM di Batam Diharapkan Bekali Diri dengan Program BPJS Ketenagakerjaan

Perluas Kepesertaan, BPJS TK Terapkan Program Jaminan Sosial ke Pengelola Kawasan Industri

Hotel dan Outsourching Diimbau Daftarkan THL-nya Masuk Program BPJS Ketenagakerjaan

BPJS TK Soft Launching Kawasan Industri Batamindo Sadar Jaminan Sosial Ketenagakerjaan