Perubahan APBD Kota Solok 2018 Disetujui, Ini Hasilnya

oleh -686 views
Ketua DPRD Solok Yutriscan dan Walikota Solok Zul Elfian mengesahkan hasil perubahan APBD Solok tahun 2018. (Foto: Patrolmedia/Niko Irawan)

Patrolmedia.co.id, Solok – Hasil sidang paripurna DPRD Kota Solok soal pengesahan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) terkait perubahan APBD Kota Solok tahun anggaran 2018, disetujui.

Anggota DPRD Solok Fraksi Golkar Indonesia Raya, Yosri Martin mengatakan, pembahasan perubahan APBD Solok 2018 sudah dilaksanakan di tingkat komisi dengan mitra kerja.

“Sudah dibahas sejak tanggal 22 sampai 25 September 2018 dan dilanjutkan pembahasan ditingkat gabungan komisi tanggal 28 September 2018 kemarin,” kata Yosri Martin saat sidang paripurna di gedung DPRD Solok, Sabtu (29/9/2018).

Berikut hasil pembahasan perubahan APBD Solok 2018 yang disetujui:

Anggaran 2018 untuk Kecamatan Lubuk Sikarah dialokasikan sebesar Rp. 14.205.262.712 setelah perubahan menjadi Rp. 14.262.743.287. Kecamatan Tanjung Harapan dialokasikan Rp. 13.035.702.747, setelah perubahan menjadi Rp. 13.102.066.485.

Untuk anggaran organisasi dialokasikan Rp. 1.127.083.000 setelah perubahan menjadi Rp. 1. 127.083.000. BKPSDM Rp. 11.561.337.826 setelah perubahan menjadi Rp. 11.397.243.225. Bagian Umum Rp. 16.419.041.525 setelah perubahan menjadi Rp. 16.925.136.425.
Bagian Hukum dan Ham dialokasikan Rp. 1.239.896.750 setelah perubahan menjadi Rp. 1.239.746.750. Badan Penanggulangan Bencana dialokasikan Rp. 2.908.493.041 setelah perubahan menjadi Rp. 3.817.774.116. Dinas Perpustakaan dan Kearsipan dialokasikan Rp. 6.001.802.698 setelah perubahan menjadi Rp. 5.902.482.912. Bagian Humas dan Protokol dialokasikan Rp. 7.239.045.400 setelah perubahan menjadi Rp. 7.499.763.900.

Untuk Inspektorat dialokasikan Rp. 6.738.239.835  setelah perubahan menjadi Rp. 6.949.715.263. Kantor Kesbangpol Rp. 3.964.349.924 setelah perubahan menjadi Rp. 3.998.407.248. Bagian Pemerintahan Rp. 2.274.306.300 setelah perubahan Rp. 2.172.894.300. Satpol PP dan Damkar Rp. 17. 081.218.270 setelah perubahan Rp. 16.490.324.486. Disdukcapil Rp. 5.051.240.144 setelah perubahan Rp. 5.159.947.917. Sekretariat DPRD Rp. 24.142.609.896 setelah perubahan Rp. 26.250.016.683. Bagian PAP Rp. 1.183.471.300 setelah perubahan Rp. 1.258.414.300. Dinas Lingkungan Hidup Rp. 17.617.809.595 setelah perubahan Rp. 17.586.453.961. Badan Penelitian dan Pengembangan Rp. 4.781.171.139 setelah perubahan Rp. 5.096.594.109. Dinas PUPR Rp. 73.689.225.668 setelah perubahan Rp. 74.809.038.296. Dinsos Rp. 5.705.083.603 setelah perubahan Rp. 5.501.433.017.
Dinas Perkim Rp. 67.865.913.826 setelah perubahan Rp. 71.840.086.561. Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dialokasikan Rp. 10.165.312.039 setelah perubahan Rp. 10.309.447.184. Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Rp. 7.979.809.069 setelah perubahan Rp. 7.640.534.747.
Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Rp. 8.587.408.394 setelah perubahan Rp. 7.295.474.645.
Bagian Kesra Rp. 9.703.276.500 setelah perubahan Rp. 10.276.226.900. Dinkes Rp. 75.821.793.102 setelah perubahan Rp. 77. 064.289.519. Dinas Pendidikan Rp. 141.678.970.700 setelah perubahan Rp. 134.403.292.969. Bagian Perekonomian Rp. 715.541.200 setelah perubahan Rp. 715.531.100. LP2M Rp. 118.307.500 setelah perubahan Rp. 118.307.500.
Dinas Pemuda dan Olah Raga Rp. 9.102.227.218 setelah perubahan Rp. 9.176.608.350 Dinas Pariwisata Rp. 11.834.215.467 setelah perubahan Rp. 12.396.093.253. Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM Rp. 15.581.988.243 setelah perubahan Rp. 15.507.677.538.
Dinas Pertanian Rp. 16.098.247.356 setelah perubahan Rp. 18.546.236.700.
Dinas Pangan Rp. 4.281.959.380 setelah perubahan Rp. 4.245.121.182. Bagian Progam dan Keuanganan Rp. 660.177.700 setelah perubahan Rp. 660.177.700 Dinas Perhubungan Rp. 7.715.124.757 setelah perubahan Rp. 7.564.753.773. Dinas Komunikasi dan Informatika Rp. 8.725.292.802 setelah perubahan Rp. 8.462.491.980. Dinas Penanaman Modal PTSP Rp. 7.415.072.112 setelah perubahan Rp. 7.566.565.301. BKD dialokasikan Rp. 32.379.322.681 setelah perubahan Rp. 29.651.792.952.

Sidang dihadiri unsur Forkompinda, Sekda, Asisten dan Kepala Badan, Kadis, Kabag se kota Solok, pimpinan Parpor, LSM dan Ormas Solok.

Penulis: Niko Irawan
Editor: Erwin Syahril