Tim Digital Revolution Fighter Kunjungi Kantor Wawako Solok

oleh -728 views
Tim Digital Revolution Fighter POPAY Management memapar program pendidikan, bisnis dan kesehatan di Pemko Solok. (Foto: Ist) 

Patrolmedia.co.id, Solok – Tim Digital Revolution Fighter POPAY Management berkunjung ke kantor Pemko Solok. Kedatangan tim Popay di terima Wakil Wali Kota Solok Reinier di Ruang Rapat Wali Kota, Selasa (7/7/2020).

Dalam pertemuan itu, Perwakilan POPAY yang merupakan putra Tanah Datar, Hafid ditemani rekannya Gerri Rahmadi putra Solok mengatakan Popay merupakan gagasan yang dicetus generasi millenial untuk mempermudah kehidupan, apalagi ditengah pandemi Covid-19.

“Popay bergerak di sektor Pendidikan, sektor Bisnis dan Kesehatan, Ketiga sektor ini sangat terganggu karena pandemi Covid-19,” kata Hafid.

Ia melanjutkan, pada bidang pendidikan, tim E-Learning sudah melibatkan dosen dan guru.

“Dalam prosesnya, akan digunakan para guru, siswa dan orang tua,” kata Hafid.

Wawako Reinier menyebut Pemko Solok sangat mendukung generasi muda yang kreatif seperti POPAY.

“Diharapkan terjalin kerjasama yang baik antara Pemko Solok dengan POPAY, apalagi karena saat ini tuntutan zaman sudah serba digital,” katanya. (Niko)